Perkuat Literasi Nasional, Mahasiswa UHS Kunjungi Balai Bahasa Jawa Barat

Bandung, 12 Januari 2026 — Mahasiswa Fakultas Sains dan Teknologi Universitas Halim Sanusi (UHS) Bandung melaksanakan kunjungan ke Balai Bahasa Provinsi Jawa Barat. Kegiatan ini diikuti oleh mahasiswa angkatan 2025 sebagai bagian dari program pembelajaran literasi Bahasa Indonesia.

Kunjungan tersebut bertujuan untuk memperdalam pemahaman mahasiswa mengenai peran dan fungsi Bahasa Indonesia sebagai bahasa resmi yang telah diakui oleh UNESCO. Melalui kegiatan ini, mahasiswa diharapkan mampu meningkatkan kesadaran dan keterampilan dalam menggunakan Bahasa Indonesia secara baik dan benar, baik dalam konteks akademik maupun profesional.

Selama kegiatan berlangsung, para mahasiswa memperoleh berbagai materi terkait kebahasaan, kebijakan bahasa, serta peran Balai Bahasa dalam pengembangan dan pelindungan Bahasa Indonesia di tingkat nasional maupun internasional. Selain itu, mahasiswa juga mengikuti sesi diskusi dan pemaparan yang memberikan wawasan baru tentang pentingnya literasi bahasa di era globalisasi.

Dengan adanya kunjungan ini, diharapkan mahasiswa tidak hanya memahami Bahasa Indonesia sebagai alat komunikasi, tetapi juga sebagai bagian penting dari jati diri bangsa yang memiliki pengakuan dunia internasional.

Share